Laporan wartawan Grid.ID, Ulfa Lutfia
Grid.ID – Kabar duka datang dari dunia hiburan China, artis Barbie Hsu meninggal dunia.
Barbie Hsu yang dikenal lewat peran Sanchai meninggal dunia di usia 48 tahun.
Perjalanan cinta Barbie Hsu dengan penyanyi Korea DJ Koo sempat mencuri perhatian.
Keduanya memutuskan menikah setelah 20 tahun berpisah dan tidak saling berkomunikasi.
Perjalanan Cinta Barbie Hsu dan DJ Koo
Koo Jun Yup alias DJ Koo pernah berpacaran dengan Barbie Hsu sekitar tahun awal 2000-an.
Namun cinta keduanya kandas.
Kabarnya, Koo bahkan tidak berpacaran dengan siapapun setelah putus dengan Barbie Hsu.
Barbie Hsu kemudian menikah dengan pengusaha Wang Xiaofei pada 2010.
Namun pasangan ini bercerai pada November 2021.
Dari pernikahan itu, Barbie Hsu dikaruniai seorang putri dan putra.
Perceraiannya dilingkupi rumor perselingkuhan oleh Wang Xiaofei.
Menghubungi Setelah 20 Tahun
DJ Koo akhirnya menghubungi kembali mantan pacarnya setelah kabar perceraian Barbie Hsu mencuat.
Member duo musik Clon itu mencoba menelepon nomor lama Barbie Hsu yang sudah disimpannya sejak 20 tahun lalu.
Baca Juga: Breaking News: Barbie Hsu, Pemeran Shancai Meteor Garden Meninggal Dunia
“Saya telah menikah. Saya berniat untuk menyatukan simpul yang tidak dapat saya selesaikan dengan pacar saya sejak 20 tahun yang lalu,” tulis Koo Jun Yup di Instagram, dilansir Allkpop.
“Saya mendengar tentang perceraiannya dan mencari nomor dari 20 tahun yang lalu untuk menghubunginya secara iseng. Untungnya, nomornya masih sama,” lanjut Koo Jun Yup.
Tidak mau menyia-nyiakan waktu, Koo mengajak Barbie Hsu menikah.
Gayung bersambut, lawan main Jerry Yan itu menerima pinangan Koo.
Keduanya menikah saat Koo berusia 52 tahun dan Barbie Hsu 45 tahun.
“Jadi saya mengajak dia menikah dan dia berkata ya, jadi kami akan hidup bersama setelah mendaftarkan pernikahan kami. Tolong beri saya selamat atas pernikahan saya yang terlambat,” tulis Koo Jun Yup mengakhiri pengumuman.
Barbie Hsu mengunggah ulang pengumuman dari Koo Jun Yup di Instagram pribadinya.
Sayangnya, baru 3 tahun menikah keduanya kembali dipisahkan takdir.
Barbie Hsu dikenal dengan peran ikoniknya sebagai Sanchai di serial Meteor Garden yang dirilis tahun 2001 lalu.
Istri DJ Koo meninggak dunia diduga akibat penyakit pneumonia dari komplikasi influenza saat berlibur ke Jepang.
(*)